Senin, 29 November 2010

Analisis peluang bisnis IT

Dalam ilmu ekonomi, Bisnis adalah suatu organisasi yang menjual barang atau jasa kepada konsumen atau bisnis lainnya, untuk mendapatkan laba. Secara historis kata bisnis dari bahasa inggris business, dari kata dasar busy yang berarti "sibuk" dalam konteks individu, komunitas, ataupun masyarakat. Dalam artian, sibuk mengerjakan aktivitas dan pekerjaan yang mendatangkan keuntungan.
Dalam ekonomi kapitalis, dimana kebanyakan bisnis dimiliki oleh pihak swasta, bisnis dibentuk untuk mendapatkan profit dan meningkatkan kemakmuran para pemiliknya. Pemilik dan operator dari sebuah bisnis mendapatkan imbalan sesuai dengan waktu, usaha, atau kapital yang mereka berikan. Namun tidak semua bisnis mengejar keuntungan seperti ini, misalnya bisnis koperatif yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan semua anggotanya atau institusi pemerintah yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat. Model bisnis seperti ini kontras dengan sistem sosialistik, dimana bisnis besar kebanyakan dimiliki oleh pemerintah, masyarakat umum, atau serikat pekerja.
Lalu apa itu Bisnis Informatika?
Jadi, Bisnis informatika adalah suatu kegiatan yang dilakukan individu atau sekelompok orang yang memiliki nilai (value) dengan tujuan mendapatkan keuntungan (profit) yang dilakukan dengan bantuan teknologi informasi. Pada bisni informatika ini ada banyak hal yang dapat dilakukan karena pada bisnis ini semua orang atau user sedang sangat membutuhkan kegiatan dari bisnis ini.
Untuk Indonesia sendiri bisnis Informatika ini sangat baik demi menunjangnya kebutuhan orang akan informasi untuk melakukan segala hal baik mencari pekerjaan dan peluang usaha itu sendiri. Di Indonesia sangat banyaj sekali peluang usaha yang masih sedikit orang mengetahui atau awam terhadap bidang informasi.
Indonesia memiliki daerah kepulauan yang sangat luas dan banyak pulau dimana untuk akses suatu informasi antar pulau masih sangat sulit dan masih banyak daerah-daerah yang tidak terjangkau oleh kemajuan teknologi terutama dalam bidang Informasi. Sehingga untuk Peluang Bisnis Informatika di Indonesia sangat lah terbuka. Dimana bisnis ini tidak hanya menguntungkan untuk suatu perusahaan atau perorangan yang membuat bisnis tapi juga bagi kemajuan rakyat Indonesia yang masih awam terhadap bidang teknologi ini.
Contoh untuk bisnis Infromatika di Indonesia ini adalah Penyedia Jaringan Internet. Pada zaman sekarang ini mungkin tidak ada orang yang tidak mengenal yang nama nya Internet. Banyak hal yang bisa dilakukan dengan Internet dan banyak Informasi yang mudah didapat dengan menggunakan Internet. Untuk di Indonesia sendiri peluang seperti ini sangat bagus jika dikembangkan ke seluruh pelosok Indonesia sehingga banyak orang-orang awam yang dapat mengetahui bagaimana sebenarnya dunia ini.

Demikian informasi yang saya buat mengenai peluang bisnis di Indonesia. Namun dengan kita dapat menerapkan bisnis Informatika ini terhadap kehidupan Bangsa Indonesia kedepannya, mudah-mudahan akan lebih baik lagi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar